Pengaruh Gaya Komunikasi Dan Keteladanan Guru Terhadap Disiplin Siswa Dalam Pendidikan Islam

Authors

  • Ahmad Zain Sarnoto Institut PTIQ Jakarta
  • Asep Mahpudin Alumni Pascasarjana Institut PTIQ Jakarta

Keywords:

Gaya Komunikasi, Keteladanan, Kedisiplinan

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar: (1) pengaruh dan signifikansi gaya komunikasi guru terhadap disiplin siswa dalam pendidikan Islam di SD Budi Mulia Dua Bintaro. (2)  pengaruh dan signifikansi keteladanan guru terhadap disiplin siswa dalam Pendidikan Islam di SD Budi Mulia Dua Bintaro. (3) pengaruh dan signifikansi gaya komunikasi guru dan keteladanan guru dalam pendidikan Islam di SD Budi Mulia dua Bintaro.

Penelitian merupakan jenis penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan kualitatif yaitu penelitian dengan karakteristik data dinyatakan sewajarnya dan sebagaimana adanya, dengan tidak mengubah bentuk angak dan bersifat deskriptif yang didasarkan pada pertanyaan berapa besar. Teknik pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan analisis deskriptif kualitatif.

Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) gaya komunikasi guru memiliki pengaruh 20,2% dan signifikan terhadap kedisiplinan siswa dalam pendidikan agama Islam di SD Budi Mulia Dua Bintaro. (2) keteladanan guru memiliki pengaruh 13,5% dan signifikan terhadap kedisiplinan siswa dalam pendidikan agama Islam di SD Budi Mulia Dua Bintaro. (3) gaya komunikasi guru dan keteladanan guru secara bersama-sama memiliki pengaruh 15% dan signifikan terhadap kedisiplinan siswa dalam pendidikan Islam di SD Budi Mulia Dua Bintaro. Berdasarkan hasil tersebut maka variabel yang paling berpengaruh pada penelitian ini adalah gaya komunikasi guru

References

Dale, Carnegie, Sukses Berkomunikasi, Jakarta: PT. Gramedia, 2015.

Dewantara, Ki Hajar, Karya Ki Hajar Dewantara Bagian Pertama: Pendidikan, Yogyakarta: Majelis Luhur Persatuan Taman Siswa, 2004.

Hamalik, Oemar, Pendidikan Guru Berdasarkan Pendekatan Kompetensi, Jakarta: Bumi Aksara, 2008.

http://www.rri.co.id/sibolga/post/beritadaerah/ratusan_siswa_terjaring_razia_indisipliner.html. Diskses pada 2 Maret 2017.

Hurlock, BE, Psikologi Perkembangan: Suatu Pendekatan Sepanjamg. Rentang Kehidupan. Ed. 8. Jakarta: Erlangga, 2004.

Idris, Muhammad, 2008, Kiat Menjadi Guru Profesional, Yogyakarta: Ar-Ruz Media.

Mulyasa, E, Menjadi Guru Profesional, Menciptakan Pembelajaran Kreatif dan Menyenangkan, Bandung: Remaja Rosdakarya, 2008.

Sadullah, Uyoh, Pengantar Filsafat Pendidikan, Bandung: Alfabeta, 2007.

sarnoto, Ahmad Zain. 2012. “Konsepsi Politik Pendidikan.” Jurnal Educhild 1(1):30–40.

Sarnoto, Ahmad Zain. 2019. Dinamika Pendidikan Islam. Vol. 1. 1st ed. Jakarta: Jakarta; PTIQ Press.

Sarnoto, Ahmad Zain, and Dini Andini. 2017. “Sikap Sosial Dalam Kurikulum 2013.” Madani Institute | Jurnal Politik, Hukum, Pendidikan, Sosial Dan Budaya 6(1):59–70.

Sukmadinata, Nana Syaodih. 2010. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: remaja Rosyda Karya.

Shabir, M. U. 2015, “Kedudukan Guru sebagai Pendidik: Tugas dan Tanggung Jawab, Hak dan Kewajiban, dan Kompetensi Guru”, AULADUNA, Vol. 2, NO. 2, Desember.

Shochib, Moh, Pola Asuh Orang Tua Dalam Membantu Mengembangan Displin Diri sebagai Pribadi yang Berkarakter. Jakarta: Rineka Cipta, 2010.

Slameto, 2003, Belajar Dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya. Jakarta: Rineka Cipta

Sloavin, Roberte E. 2008, Psikologi Pendidikan Teoridan Praktek, Jakarta : PT Indeks

Downloads

Published

2019-10-17

How to Cite

Sarnoto, A. Z., & Mahpudin, A. (2019). Pengaruh Gaya Komunikasi Dan Keteladanan Guru Terhadap Disiplin Siswa Dalam Pendidikan Islam. Profesi : Jurnal Ilmu Pendidikan Dan Keguruan, 8(2), 55-64. Retrieved from https://jurnal.pmpp.or.id/index.php/profesi/article/view/60

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 > >>