KELUARGA DAN PERANANNYA DALAM PENDIDIKAN KARAKTER PADA ANAK USIA DINI

Authors

  • Ahmad Zain Sarnoto Institut PTIQ Jakarta

Keywords:

Keluarga, Pendidikan Karekter, Anak Usia Dini

Abstract

Pembentukan karakter berproses dari keluarga, fungsi keluarga dalam bangunan masyarakat adalah sebagai pondasi yang utama karena di sana waktu yang sering dihabiskan oleh anak-anak, sehingga pengaruh keluarga sangat kental  dengan anak yang bersangkutan. Selain itu juga pendidikan karakter juga ikut disumbangkan dari lingkungan tempat tinggal, lingkungan di sini sangat mempengaruhi karakter anak yang mulai beranjak dewasa. Diproses perkembangan inilah pengawasan orangtua diharapkan untuk lebih ketat dalam membimbing dan memberi pengertian apapun yang mereka belum ketahui tentang sesuatu yang mereka lihat dalam lingkungan sekitar.

Peran orangtua sangat berpengaruh terhadap anak. Peran yang begitu trategis yang diemban oleh orangtua dalam membangun kecerdasan dan karakter anak, dalam kenyataan masih banyak orangtua yang tidak memperhatikan tugas mulia mereka. Hal ini disebabkan oleh beberapa hal, antara lain: ketidaktahuan mereka tentang arti dan hakekat peran orangtua sebagai pendidik, tuntutan tugas lain sehingga cenderung mengabaikan tugas yang sangat mulia mendidik anak-anaknya atau disebabkan ketidak pedulian orangtua dalam mendidik karakter anaknya

Downloads

Published

2021-06-04

How to Cite

Sarnoto, A. Z. (2021). KELUARGA DAN PERANANNYA DALAM PENDIDIKAN KARAKTER PADA ANAK USIA DINI. Profesi : Jurnal Ilmu Pendidikan Dan Keguruan, 5(1), 48-58. Retrieved from https://jurnal.pmpp.or.id/index.php/profesi/article/view/157

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 > >>