UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR BAHASA INGGRIS MELALUI METODE PEMBELAJARAN JIGSAW PADA SISWA KELAS VIII- 1 SEMESTER GANJIL SMP NEGERI 130 JAKARTA TAHUN 2011

Authors

  • Marlini SMPN 130 Jakarta

Keywords:

Hasil belajar, Metode, JIGSAW

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menemukan strategi penggunaan model pembelajaran kooperatif type JIGSAW secara efektif dalam meningkatkan  prestasi belajar siswa pada pembelajaran bahasa Inggris, khususnya tentang materi reading. Penelitian dilaksanakan bulan Agustus – Oktober 2011 di SMP Negeri 130 Jakarta Barat. Subjek penelitian adalah siswa kelas VIII-1 berjumlah 35 orang yang terdiri darilaki-laki 11 orang dan perempuan 24 orang pada semester ganjil tahun ajaran 2011/2012.

Intrumen yang digunakan pada pada penelitian ini adalah lembar tes siswa dan angket respon siswa. Hasil penelitian menunjukkan terjadinya peningkatan hasil belajar Bahasa Inggris siswa kelas VIII-1 SMP Negeri 130 Jakarta, melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw.

Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas, yang terdiri dari dua siklus, tiap siklus sebanyak dua kali pertemuan. Sebelum melanjutkan pada siklus 1 dan siklus ke 2 dilakukan terlebih dahulu Pra PTK dengan hasil nilai rata-rata 58,86 atau ketuntasan hanya mencapai 42,86%,   dan pada pertemuan kedua atau pada siklus 1 nilai rata-rata mencapai 66 dengan ketuntasan mencapai 62,86%.

Hasil penelitian telah mencapai indikator yang diharapkan pada siklus kedua, yaitu nilai rata-rata hasil post test siswa 71,14, jumlah siswa yang mencapai KKM 94,28 %, hasil tersebut diperoleh dengan menggunakan strategi sebagai berikut.

  1. Mengajukan pertanyaan awal pada siswa dari tiap kelompok.
  2. Meningkatkan frekwensi tanya jawab pada saat pemantauan.
  3. Menilai keaktifan siswa dan memberi tahu hasilnya.

Dapat disimpulkan bahwa dengan menerapkan prosedur metode penggunaan model pembelajaran kooperatif type JIGSAW dapat meningkatkan prestasi belajar siswa pada pembelajaran bahasa Inggris

References

Departemen Pendidikan Nasional. Model-model Pembelajaran yang efektif, Sosialisasi KTSP Jakarta; Depdiknas.

Syah, Muhibbin, 1999. Psikologi Belajar, Jakarta; Logos Wacana Ilmu

Ngalini, Purwanto, 1990. Evaluasi Pengajaran, Jakarta; Remaja Rosda Karya

Slameto, 1988. Evaluasi Pendidikan, Salatiga; Bumi Aksara

Piet A Sahartian, 1979. Supervisi Pendidikan, Surabaya; Usana offset Printing

Gordon & Jeannete Vos, Revolusi Cara Belajar, Bandung; Mizan Media Utama

Ramelan Poniran, 1996. Pembelajaran yang effektif & Efisien, Jakarta; IKIP Muhammadiyah Jakarta

Suharsimi Arikunto, 1998. Prosedur Penelitian, Jakarta; PT. Rineka Cipta

Slamet Suseno, 1982. Teknik Penulisan Ilmiah Populer, Jakarta; Gramedia

TatangM. Amirin, 1988. Menyusun Rencana Penelitian, Jakarta; Rajawali

Sulipan, 2010. Karya Tulis Ilmiah, Bandung; Tantia Rama

Roger dan David, 2001 Anita LIO

Slavin, Robert E, 2008 Learning : teori riset dan praktek, terjemahan dari Cooperative Learning: theory, research and practice oleh Nuruita Yusron, Nusa Media, Bandung

Downloads

Published

2021-05-28

How to Cite

Marlini. (2021). UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR BAHASA INGGRIS MELALUI METODE PEMBELAJARAN JIGSAW PADA SISWA KELAS VIII- 1 SEMESTER GANJIL SMP NEGERI 130 JAKARTA TAHUN 2011 . Profesi : Jurnal Ilmu Pendidikan Dan Keguruan, 1(2), 49-62. Retrieved from https://jurnal.pmpp.or.id/index.php/profesi/article/view/116