UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR BAHASA INGGRIS MATERI HOW TO OFFER HELP TO SOMEONE DENGAN IMPLEMENTASI METODE CERAMAH PADA SISWA KELAS XI-IBB-1 SMA NEGERI 72 JAKARTA UTARA

Authors

  • Eva Tiurma Simatupang SMA Negeri 72 Jakarta Utara

DOI:

https://doi.org/10.56745/js.v8i2.193

Keywords:

HASIL BELAJAR, BAHASA INGGRIS, METODE CERAMAH

Abstract

Berdasarkan rumusan masalah Apakah metode ceramah dapat meningkatkan pemahaman siswa kelas XI-IBB-1 SMA Negeri 72 Jakarta Utara terhadap mata pelajaran Bahasa Inggris?. Serta tujuan penelitian untuk mengetahui apakah metode ceramah dapat meningkatkan pemahaman siswa kelas XI-IBB-1 SMA Negeri 72 Jakarta Utara terhadap mata pelajaran Bahasa Inggris?. Dapat disimpulkan dari hasil siklus I memiliki rata-rata 63,93 meningkat pada siklus II menjadi 68,36. Perbaikan pembelajaran yang semula dari siklus II meningkat pada siklus III menjadi 71,25. Setelah menjalani pada tahap siklus IV terjadi peningkatan menjadi 76,79. Dan hasil akhir pada siklus V, rata-rata menjadi 82,14. Maka efektifitas penerapan metode ceramah bagi siswa kelas XI-IBB-1 SMA Negeri 72 Jakarta Utara dapat meningkatkan pendalaman pemahaman materi teks lisan dan tulis untuk menawarkan jasa serta responnya. Dalam penerapan metode ceramah ini guru bukan hanya membuat para siswa pasif, melainkan guru membimbing siswa untuk selalu aktif bertanya maupun menjawab pertanyaan. Karena dalam penerapan metode ceramah ini di selingi  juga dengan metode Tanya jawab dan penugasan. Penerapan metode ceramah dalam menarik perhatian siswa dan meningkatkan kemampuan siswa dalam memahami materi Sejarah Indonesia ternyata cukup efektif dan efisien dan dapat juga di ketahui dari hasil, yaitu: Siklus I=63,93: Siklus II=68,36: Siklus III=71,25: Siklus IV=76,79: Siklus V=82,14

Downloads

Published

2021-06-09

How to Cite

Simatupang , E. T. . (2021). UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR BAHASA INGGRIS MATERI HOW TO OFFER HELP TO SOMEONE DENGAN IMPLEMENTASI METODE CERAMAH PADA SISWA KELAS XI-IBB-1 SMA NEGERI 72 JAKARTA UTARA. Jurnal Statement : Media Informasi Sosial Dan Pendidikan, 8(2), 63-72. https://doi.org/10.56745/js.v8i2.193